free components and galleries
Saturday, September 8, 2012


Jilidtiga - Jaringan dengan wifi lan adalah jaringan yang terdiri lebih dari satu komputer yang di koneksikan menggunakan wifi. Pada saat ini setiap laptop telah di lengkapi dengan perangkat wifi dan pada umumnya para pengguna wifi hanya memanfaatkan untuk menangkap sinyal dari luar saja.








Pertanyaanya bagaima wifi ini kita manfaatkan untuk mengganti jaringan lan untuk mekoneksikan dua komputer atau lebih. Keuntungannya adalah anda tidak perlu membawa kabel lan kemana mana serta menghemat tata dan stuktur ruang.

Klik gambar jika kurang jelas.

Pertama yang harus anda punya adalah sebuah perangkat komputer yang telah terpasang wifinya. Biasanya laptop telah memiliki perangkat wifi bawaan, namun dengan komputer pc jarang yang terpasang dengan perangkat wifi. Jadi anda harus menambah perangkat wifi sendiri jika ingin mencoba menggunakan komputer pc. Sedangkan tahap tahap nya adalah sebagai berikut.

1. Karna kita akan membuat jaringan lan dengan software tambahan maka download dulu software nya disini. Connectify adalah sebuah software yang membantu anda memancarkan sinyal wifi. Sebenarnya semua perangkat wifi bisa di diconfigurasi langsung dari sistem operasi bawaan. Namun kali ini kita akan mencoba hal yang mudah saja.

2. Instal connectify yang telah anda download. Pilih “i agree” - biarkan proses instal berjalan – “continue instal” jika proses meminta service pack 1 – klik “finis”.

Klik gambar jika kurang jelas.

3. Setelah proses instal selesai, biasanya komputer akan meminta reboot atau restart. Restart komputer anda biarkan sampai hidup lagi.

4. Jalankan connectify anda, software akan meminta piliihan anda ingin membeli produk aslinya atau hanya ingin menggunakan versi gratis. Pilih try connectify lite untuk mencoba produk gratisnya.

Klik gambar jika kurang jelas.

Sekarang connectify anda sudah bisa digunakan. Sebelum anda mengaktifkan connectify anda, lakukan configurasi pada software.

 Klik gambar jika kurang jelas.
  • Hotspot name : Nama hotspot anda yang akan dibaca oleh perangkat wifi komputer lain. Contoh nya saya menggunakan “connectify-JILIDTIGA”. Karna saya menggunakan versi gratis maka nama hotspot pasti menggunakan connectify. 
  • Password : Password connectify anda. Jadi tidak semua orang yang dapat masuk dan bergabung dengan jaringan anda. Hanya orang orang yang anda beritahu password saja yang bisa masuk, ini juga untuk a keamanan dan privasi anda. 
  • Internet : Anda bisa sharing internet anda dengan pengguna komputer yang lain yang telah terkoneksi dengan anda. 
  • Sharing mode : Pengaturan keamanan password anda. Anda bisa mengaktifkan connectify tanpa password ataupun menggunakan metode WPA2 dan WEP. Jika anda ingin mengaktifkan wifi anda tanpa password, pilih opsi open dan kosongkan password anda. 
  • Start hotspot : Ini adalah pilihan terakhir dan hotspot anda telah siap di tangkap oleh pengguna wifi yang lain. 
5. Sekarng coba pada perangkat wif komputer lain apakah hotspot anda sudah terdeteksi. Jika komputer lain ingin bergabung dengan anda cukup lakukan koneksi atau mengklik dua kali pada nama hotspot yang telah anda buat. Masukan password jika anda sebelumnya men-set connectify anda dengan password. Anda juga bisa melihat siapa saja yang telah tergabung dengan anda pada menu client.

Klik gambar jika kurang jelas.

6. Saat ada wifi yang terkoneksi dengan anda berarti anda dan komputer itu telah menjadi satu jaringan. Karna setiap penginstalan connectify maka wifi anda otomatis memiliki IP ADDRESS. Untuk melihat IP address wifi anda klik start windows – control panel – view by “category” klik network and internet – klik network and sharing center – klik wireless network – klik detail- pada IPv 4 Address terdapat ip addres wifi lokal anda.

Klik gambar jika kurang jelas.

7. Sekarang komputer anda dan komputer teman anda telah terkoneksi secara lan wifi. Untuk men-tes koneksi anda lakukan ping terhadap komputer teman anda. Tekan start windows + R - Ketik “ping –t ip addres teman anda”. Anda bisa melakukan sharing data, main game lan atau menjahili teman ada dengan masuk diam diam ke komputer mereka. Selamat mencoba.
Comments
0 Comments

0 komentar:

Search This Blog

Bantu menyebar luaskan jilid tiga melalu like facebook anda

Video Minggu Ini

Popular Posts

Adsense IndonesiaAdsense Indonesia

Fanspage Jilidtiga